1 Mei 2013

JURNAL MENGENAI PKN


PKN (Pendidikan Kewarga Negaraan) merupakan mata pelajaran sosial yang bertujuan untuk membentuk/membina Warga Negara yang baik yaitu Warga Negara yang tau dan mampu berbuat baik. Salah satu Warga Negara yang baik yaitu yang mempunyai rasa memiliki. Apakah kita sudah mempunyai kriteria tersebut…???
            Mari kita ulas sedikit hal mengenai rasa  memiliki ini. Kalau ditanya pada diiri saya sendiri apakah saya mempunyai rasa memiliki ini? Jawabanya adalah tidak. Walaupun saya merasa memiliki, tetapi saya tidak bisa berbuat sesuatu yang berarti untuk mempertahankan apa yang saya miliki. kenapa demikian…???
            Seperti yang kita tahu banyak pulau di Indonesia yang di jual seperti Pulau Galang Baru di Provinsi Riau (UNTUK PEMBUANGAN LIMBAH BERBAHAYA DAN BERACUN DARI SINGAPURA), Pulau Sebaik (UNTUK DIKEDUK DAN DIANGKAT PASIRNYA KE SINGAPURA), Pulau Tatawa( NTT),  Pulau Panjang (NTB), Pulau Meriah (NTB), Pulau Bawah ( Natuna), Pulau Bengkoang (Jawa Tengah), Pulau Geleang (Jawa Tengah), Pulau Kembar (Jawa Tengah), Pulau Kumbang (Jawa Tengah), Pulau Katang (Jawa Tengah), Pulau Krakal Kecil (Jawa Tengah), Pulau Krakal Besar (Jawa Tengah), dan entah apalagi yang sudah di jual….???
            Sekarang yang jadi pertanyaan siapakah yang dengan beraninya menjual pulau-pulau itu dan atas dasar apa mereka melakukan hal itu…??? Mereka yang berkuasa (pemerintah) selalu mengatakan “NKRI HARGA MATI”. TERNYATA DIAM-DIAM MENJUAL PULAUNYA SENDIRI. YA AMPUN!!!! TERNYATA NKRI BUKAN HARGA MATI. Mereka selalu mengatakan, kita sebagai Warga Negara yang baik harus mempunyai “rasa memiliki”. Rasa memiliki seperti apa yang sebenarnya mereka maksut…??? Karena merasa memiliki jadi dengan mudahnya mereka menjual pulau-pulau itu…???
            Ini benar-benar tidak adil. Mereka yang lebih berpendidikan melakukan hal sekeji itu tetapi bisa-bisanya mereka menyuruh kita untuk mempunyai “rasa memiliki”… Sebenarnya siapa yang harus dirubah…??? Masyarakat atau pemerintah…?? Seandainya saja pemerintah menunjukkan kepeduliaan mereka sebagai aplikasi “rasa memiliki” mungkin kita sebagai warga Negara akan mendengarkan dan melakukan apa yang mereka katakan selama itu untuk kebaikan kita bersama. Kapan kah akan ada pemerintahan yang seperti itu, sehingga akan adanya singkronisasi antara pemerintahaan dan Warga Negara….???

Tidak ada komentar:

Posting Komentar